Bikang Coklat
Bahan :
- 500 gr tepung terigu
- 250 gr gula pasir
- 1000 ml santan hangat dari 2 butir kelapa
- 50 gr coklat bubuk
- 100 gr tepung terigu
- 1 sdt baking powder
- 100 gr mentega, cairkan
- 3 sdm susu cair coklat
Cara Membuat :
- Campur dan aduk rata terigu, coklat dan baking powder. Sisihkan.
- Kocok 700 ml santan bersama terigu dan gula hingga larut. Masukkan susu cair, sisa santan dan campuran coklat sedikit demi sedikit sambil terus diaduk selama 5 menit.
- Tuang mentega, aduk rata. Diamkan 10 menit lalu tuang ke dalam cetakan khusus bikang. Panggang hingga matang.
- Angkat dan segera masukkan ke dalam panci bertutup agar bikang menjadi agak lunak.