Tart Ulang Tahun
Bahan Cake :
- 10 kuning telur
- 6 butir telur
- 1/2 sdm TBM
- 175 gr gula pasir
- 125 gr tepung sagu
- 125 gr tepung terigu
- 25 gr susu bubuk
- 25 gr coklat bubuk
- 150 gr margarin, dilelehkan
- 50 ml susu cair
Bahan Topping :
- 250 gr coklat masak yang pekat, dipotong-potong
- 125 ml susu cair
Bahan Olesan :
- 50 gr selai stroberi
- 1 sdm gula pasir
- 1 sdm air panas
- 2 sdm rhum
Bahan Hiasan Samping :
- 100 gr coklat masak pekat, dipotong-potong
- 25 gr coklat masak putih, potong-potong
Cara Membuat :
- Cake : kocok telur, TBMdan gula pasir sampai mengembang. Masukkan tepung terigu, susu bubuk dan coklat bubuk sambil diayak dan diaduk rata.
- Tambahkan margarin leleh dan susu cair, aduk perlahan sampai rata. Tuang adonan ke dalam loyang bulat 24 cm tinggi 7 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Oven selama 45 menit dengan suhu 170 derajat C.
- Olesan : aduk gula pasir dan air panas. Tambahkan rhum, aduk rata. Sisihkan. Belah kue horisontal menjadi 2 bagian. Oles dengan setengah bahan olesan. Oles dengan selai stroberi lalu tumpuk jadi satu. Oleskan sisa bahan olesan ke permukaan kue.
- Topping : panaskan susu cair. Angkat lalu masukkan coklat masak pekat. Aduk sampai larut. Masukkan dalam lemari pendingin selama 15 menit.
- Oleskan ke seluruh permukaan kue. Sisanya masukkan kedalam plastik segitiga yang diberi spuit bintang. Semprotkan mengelilingi permukaan kue.
- Hiasan samping : potong plastik mika, panjangnya sesuai lingkaran kue dan tingginya sesuai ukuran tinggi kue.
- Tim coklat masak pekat sampai leleh. Lelehkan juga coklat masak putih.
- Masukkan coklat putih leleh ke dalam plastik segitiga. Semprotkan di beberapa tempat di atas mika. Buat coretan-coretan dengan tusuk gigi. Biarkan membeku.
- Oleskan coklat pekat cair diatasnya setipis mungkin. Biarkan separuh membeku.
- Lingkarkan mika beroles coklat ini disekeliling kue sedemikian rupa hingga betul-betul menempel di kue.
- Setelah coklat mengeras, lepaskan plastik mikanya.
Sumber : Saji